“Kita bersama-sama berusaha memberikan kenyamanan bagi pemudik yang melintas di ruas jalan penghubung antara Jawa Tengah dan Jawa Timur,” ujar Serma Puji anggota Koramil 19/Purwantoro.
Bersama petugas Polsek,dishub dan pihak terkait lainnya, bahu-membahu memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik, sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian bersama.
selain pengamanan dan pelayanan di pos terpadu, pihaknya juga berkoordinasi dengan polri dan dishub untuk melakukan patroli tingkat terminal. “Guna mencegah terjadinya tindak kriminal, melakukan deteksi dini, hingga memberikan rasa aman bagi pemudik di seluruh area Terminal Rajabasa,” tandas Serma Puji.(Pendim 0728/Wng)