Guna Memajukan Desa,Ini Yang Dilakukan Serma Dadang Bersama Warga


Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/kabarjog/domains/kabarjoglo.com/public_html/wp-content/themes/bloggingpro/template-parts/content-single.php on line 81

Wonogiri,Kabarjoglo.com – Pembengunan fasilitas umum di wilayah binaannya. Seperti yang dilakukan Babinsa Nguneng Koramil 24/Puhpelem bersama masyarakat bergotong – royong membenahi fasilitas umum berupa pengecoran atau rabat jalan desa sepanjang 74 meter, Jumat (30/8).

Dusun Sumber RT 04/05 Desa Nguneng merupakan salah satu desa yang menjadi skala prioritas pembangunan jalan, desa tersebut merupakan desa binaan Babinsa Koramil 24/Puhpelem Serma Dadang.

Dalam kegiatan tersebut Serma Dadang mengajak seluruh warga untuk aktif menyelesaikan pembangunan jalan tersebut mengingat jalan tersebut merupakan satu-satunya akses penting dalam kelancaran transfortasi ekonomi masyarakat setempat, dengan dibangunnya sarana jalan dapat memperlancar hasil pertanian warga desa binanaannya.

Kehadiran seorang Babinsa juga mengajak kepada warga masyarakat untuk meningkatkan semangat kegotong – royongan untuk menjalin tali silaturahmi antar warga.

Disamping itu karena jalan merupakan kebutuhan seluruh warga dan merupakan sarana fasilitas umum jadi diharapkan pembangunan dikerjakan sesuai ketentuan yang ada,sehingga hasilnya bisa dicapai maksimal, dan setelah selesai pembangunan warga agar dapat merawat dan menjaganya.” harap Serma Dadang.(Pendim 0728/Wng)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan