Angkringan 31 Jadi Klangenan dengan Unggulan Nasi Pindang Kemangi

Klaten, Kabarjoglo.com – Keberadaan angkringan 31 yang ada di jalan Rajawali nomor 31, Bareng, Klaten Tengah, Klaten, semakin menjadi klangenan masyarakat. Menu sego kucing rasa pindang kemangi menjadi incaran pelanggan.

Salah satunya, Mbak Farida (38 th), pelanggan yang tinggal di Jatinom, Klaten, mengaku paling suka nasi pindang kemangi. Sangat langka angkringan di Klaten yang ada menu nasi pindang kemangi, seperti yang ada di angkringan 31 Bareng ini.

“Angkringan 31 ini memang unik, meski lokasinya berada di jalan Rajawali yang super padat arus jalan raya, rasa nasi pindang kemangi memang mantul, mantap betul. Kalau nggak mampir angkringan 31 rasanya ngangeni,” ujar Farida.

Pelanggan warung angkringan ini tak hanya warga sekitar Bareng, akan tetapi juga sejumlah karyawan perusahaan yang ada di Klaten. Awak media atau wartawan yang bertugas peliputan di Klaten juga banyak yang mampir menikmati aneka menu kuliner di angkringan ini.
Suara burung kutilang dan kacer yang ada di angkringan 31 ini menambah suasana angkringan terasa berbeda. Pelanggan merasa dihibur dengan suara burung yang nyaman didengar telinga. Wedang kopi panas maupun es teh jumbo juga membuat segar badan pelanggan.

Nanda Saputra (40th), owner atau pemilik angkringan 31, mengaku senang bisa menekuni usaha angkringan dan ternyata banyak pelanggan yang suka mampir. Angkringan 31 ini buka 06.30 WIB dan tutupnya sekitar pukul 15.30 WIB. Selain menu nasi pindang kemangi dan kopi panas yang disukai, juga ada menu nasi bandeng dan gorengan lainnya.

“Alhamdulillah, dengan ketekunan dan ketelatenan, usaha angkringan 31 ini, bisa tetap eksis dan jadi klangenan masyarakat. Namanya usaha memang harus ditelateni, tetap disyukuri dan pintar-pintar dalam mengelola. Apa yang dikehendaki pelanggan, bisa diwujudkan. Semoga Klaten semakin keren dengan hadirnya ribuan warung angkringan, warung khas Klaten,” jelas Nanda yang membuka angkringan 31 awal tahun 2019 ini. (Hakim)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan