Solo – Momen buka puasa bersama menjadi tradisi yang dinantikan saat Ramadhan. Ramada Suites by Wyndham Solo menghadirkan program spesial bertajuk “Jelajah Rasa Ramadhan”, menawarkan pengalaman berbuka puasa dengan puluhan pilihan menu dari Nusantara hingga Mancanegara dengan harga terjangkau.
Beragam hidangan lezat mulai dari Indonesian, Asian, Chinese, Western, hingga Middle Eastern Food & Beverage tersedia untuk memanjakan lidah para tamu. Hanya dengan Rp 95.000 nett/pax, para tamu dapat menikmati semua hidangan sepuasnya (All You Can Eat) mulai pukul 17.00 – 21.00 WIB. Penawaran spesial Buy 10 Get 1 Free juga tersedia untuk menambah kebersamaan saat berbuka bersama keluarga, teman, maupun komunitas.
Suasana Ramadhan semakin terasa dengan dekorasi tematik, photobooth instagramable di area restoran dan poolside, serta diiringi live acoustic setiap hari. Hotel ini juga menawarkan berbagai fasilitas outdoor seperti billiard, tennis table, dan sepeda yang dapat digunakan sembari menunggu waktu berbuka.
“Kami optimis program Jelajah Rasa Ramadhan tahun ini akan mendapat antusiasme tinggi seperti tahun sebelumnya yang mencapai 7.000 tamu,” ujar Taufan Barnas, General Manager Ramada Suites Solo.
Untuk menambah keseruan, tamu yang membagikan momen buka puasa di Instagram dengan tag akun @ramadasuitessolo berkesempatan memenangkan voucher menarik hingga Grand Prize Voucher Free Staycation di Ramada Suites Solo.
Ramada Suites by Wyndham Solo, dengan kapasitas hingga 500 pax dan venue yang luas serta instagramable, menjadi pilihan tepat untuk berbuka puasa bersama di bulan suci Ramadhan.
Informasi & Reservasi:
Kama Kharismawisesa
Graphic Design & Marcomm Executive
Ramada Suites by Wyndham Solo