Babinsa Tengiri Hadiri Pelatihan Relawan Tanggap Bencana

Wonogiri,Kabarjoglo.com – Bencana datang dengan tiba – tiba, membawa kerugian yang tidak sedikit baik materi maupun yang lainnya bahkan sampai korban jiwa. Bencana alam tidak tahu kapan akan datangnya dan kepada siapa bencana itu akan melanda.

Untuk itu apabila datang bencana kita semua bisa cepat bertindak sehingga korban bisa diminimalkan sekecil mungkin. Dalam upaya meminimalisir korban dampak bencana, Desa Tegiri melaksanakan kegiatan Pelatihan Relawan Tanggap Bencana, Jum’at(28/12).

Sambutan yang disampaikan oleh Kepala Desa Tegiri mengucapkan penghargaan setinggi tingginya kepada semua unsur terutama kepada para Relawan Tanggap Bencana Desa Tegiri. Bencana alam yang terjadi secara tiba-tiba bisa terjadi dikarenakan perubahan iklim dan musim yang tak menentu, diperlukan kesiapsiagaan tanggap bencana sebelum bencana itu terjadi, sehingga dapat meminimalisir jumlah kerugian baik materiil dan jiwa. Semoga setelah terbentuknya Relawan Tanggap Bencana ini dapat memupuk kerjasama setiap unsurnya.

Sambutan camat batuwarno ucapan terima kasih kepada kepala Desa Tegiri yang telah memulai dan memacu desa lain agar dapat membentuk Relawan Tanggap Bencana di tiap desa. Untuk para relawan agar dapat menyimak dan mengikuti pelatihan tanggap bencana ini dengan sebaik-baiknya. Setelah pelatihan ini nantinya, diharapkan kepada seluruh relawan yang mengikuti bisa mengerti akan tugas pokoknya masing-masing supaya tidak terjadi tumpang tindih perintah.

Kegiatan selanjutnya di laksanakan pelatihan teori dan praktek dari BPBD. Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Batuwarno Khrisma Eko Setyono,S.Sos., Danramil 06/Batuwarno yang diwakilkan kepada Sertu Sulardi dan Kopka Eko Agus, Polsek diwakili Ka SPKAT Aiptu Sagino, BPBD Joko Hutomo,SH .MH., Kades Tegiri Wahyudi, TKSK Kec.Batuwarno Hari.R,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan