Koramil 12 Manisrenggo Buat Lapangan Bola Voly Di Samping Koramil

Klaten,kabarjoglo.com – Banyak cara mencegah terjadinya kenakalan remaja yang berujung kepada tindak pidana. Terutama mudahnya budaya kekerasan dan kebencian yang diakses melalui berbagai media teknologi saat ini. Remaja sebagai bagian dari fase kehidupan memiliki kerentanan dalam menyikapi dunia di dalam dan luar dirinya. Tergelincir sedikit, maka remaja akan menjadi familiar dengan kenakalan yang akhirnya menjurus pada tindakan pidana.

Koramil 12 Manisrenggo berisiniatif membuat lapangan olahraga bola voly di samping koramil, pembuatan lapangan bola voli di samping Koramil 12 Manisrenggo Bertempat di Desa Tanjung Sari Kecamatan Manisrenggo Kabupaten Klaten , Kamis 10 /01/ 2019
.
Kapten inf Basuki mengatakan, “ Tujuan pembuatan lapangan bola voly ini adalah untuk menampung pemuda pemudi dalam suatu kegiatan olah raga yang positif. Juga untuk menyatukan pemuda Karang Taruna dalam satu tim bola voli sehingga akan muncul bibit atlit-atlit bola voli dari desa yang dapat berprestasi di tingkat yang lebih tinggi, sekaligus Anggota Koramil 12 Manisrenggo dan ibu ibu persit dapat berolahraga sewaktu waktu karna berada di samping Koramil.

Kapten inf Basuki juga mengatakan, para remaja merupakan aset bangsa yang harus dibimbing dan diarahkan sehingga mereka tidak salah jalan dan terjerumus kedalam kenakalan remaja sehingga mereka bisa menjadi generasi yang berkwalitas serta dapat meneruskan tongkat estapet kepemimpinan bangsa yang lebih baik” jelas Danramil.

Kegiatan pembuatan lapangan voly terlihat anggota Koramil 12 Manisrenggo sangat bersemangat, mereka bahu-membahu secara gotong royong agar lapangan bola voli cepat selesai,agar bisa cepat di gunakan Anggota Koramil 12 Manisrenggo dan para pemuda pemudi Desa Tanjung Sari Kecamatan Manisrenggo Klaten untuk berolahraga bola voly

Pos terkait

Tinggalkan Balasan