Cairkan Suasana Mencoblos Dengan Memakai Kostum Unik

 

Boyolali, Kabarjoglo.com- Pemandangan unik terlihat di TPS(Tempat Pemungutan Suara) 11 Desa Keposong, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Boyolali. Sejumlah petugas KPPS di TP S tersebut memakai kostum unik dan berdandan menarik.
Mereka menggunakan pakaian seperti dalam tokoh pewayangan, Punakawan, dan senagainya. Tak hanya kostum tetapi make up juga disamakan. Mereka mulai berias sejak pukul 05.00 WIB.
“Karena kan yang pertama yang unik, lucu. Setiap orang memilih pasti ada yang merasa gerogi.Jadi mencairkan rasa grogi membuat kostum yang unik. Memakai tokoh wayang, punokawan, baladewo. Sehingga membuat pencoblos senang dan tak takut.” kata Yayan dwi Saputro, Ketua KPPS TPS 11.
“Justru merasa gembira dan kebetulan cocok dengan para petugas KPPS nya. Tokohnya juga berkarakter,” tambahnya.
Di Desa Keposong terdapat 12 TPS. Salah satunya TPS 11 ini. Lokasinya di rumah Ketua RW IV, Jarwo Utomo, Dukuh Pulirejo RT 5 RW IV. Terdapat DPT berjumlah 202 orang, yang beredar 170 orang. Ada yang merantau karena bekerja dan sekolah.
Yayan Adi Saputro menghimbau agar warga menggunakan hak pilih, jangan golput. “Tidak takut dan grogi, yang masuk senyum bahagia, slow dan konsentrasi. Kita bantu untuk pelipatan dan sebagainya,” ungkap Yayan, panggilan akrabnya.
Disisi lain, menurut pencoblos, Pangan, menyampaikan hal yang gembira. Ia senang dan kaget ketika datang ke TPS. “Mengagumkan, kaget kok masuk ada seperti orang yang memakai punokawan yang di wayang. Menjadi pangling dengan orang-orangnya. Coblosnya juga dibantu dengan arahan,” kata Pangat(40). Suci Bangun DS

Pos terkait

Tinggalkan Balasan