Danramil 21/Bulukerto Hadiri Lepas Sambut Kepala Sekolah SMKN 1


Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/kabarjog/domains/kabarjoglo.com/public_html/wp-content/themes/bloggingpro/template-parts/content-single.php on line 81

Wonogiri,Kabarjoglo.com – Danramil 21/Bulukerto Kapten Arm Agus Setyono menghadiri kegiatan lepas sambut Kepala Sekolah SMK N 1 Bulukerto yang bertempat di Aula sekolah, Selasa(10/9).

Selain Danramil, turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Bulukerto Drs. Bahari, M.Si., Pengawas SMK dari Dinas Pendidikan Wonogiri Dyan Ayudamayanti, S.Pd., M.B.A., Anggota Dewan H. Tarso, Kepala Sekolah SMK Bulukerto Drs. Joko Widagdo, Guru SMK 2 Wonogiri dan SMK 1 Bulukerto.

Dalam acara pisah sambut ini, Kepala Sekolah SMK N 1 Bulukerto lama Drs. Joko Widagdo menyerahkan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Kepala Sekolah kepada Kepala Sekolah yang baru yakni Walujo, S.Pd., M.T

Drs. Joko Widagdo dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada stakeholder di SMK N 1 Bulukerto atas kerja sama yang baik selama ini. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf karena beberapa program belum bisa terlaksana dengan maksimal. Selain itu beliau juga berpesan agar prestasi yang telah dicapai oleh siswa maupun guru-guru SMK N 1 Bulukerto bisa dipertahankan atau bahkan semakin ditingkatkan lagi.

Sementara itu, Kepala Sekolah Baru mengaharapkan dukungan dari para guru, karyawan, siswa maupun wali murid atau komite dan juga Instansi Keamanan, Koramil dan Polsek untuk bersatu dan bersinergi dalam rangka memajukan sekolah. Jalinan komunikasi yang baik juga sangat diperlukan guna terlaksananya apa yang menjadi visi misi dan tujuan sekolah. Beliau mohon untuk dikawal dalam memimpin SMK N 1 Bulukerto ini untuk menjadi sekolah yang benar-benar unggul di segala bidang.

Danramil 21/Bulukerto mengucapkan selamat datang kepada Walujo, S.Pd., M.T yang menjabat sebagai kepala sekolah yang baru dan berharap hubungan yang baik antara Koramil 21/Bulukerto dengan SMK N 1 Bulukerto tetap terjalin, dan kepada Drs. Joko Widagdo Danramil juga berpesan untuk tetap menjaga tali silaturahmi kapan dan dimana pun berada, (Pendim 0728/Wng).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan