Penandatanganan MOU , SMK N 1 Surakarta bekerjasama dengan favehotel Solo

Solo – Terkait dengan keputusan dari Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Wikan Sakarinto perihal Link and Match antara dunia pendidikan dengan dunia industri, maka favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru) melakukan kerjasama dengan SMK N 1 Surakarta dalam bentuk kelas industri.
Ika Florentina – Cluster General Manager favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru) menyatakan “ sebagai hotel bertaraf internasional yang peduli dengan pendidikan, kami komitmen untuk menyelaraskan kurikulum yang sesuai dengan dunia industri serta para guru dapat memberikan ilmu yang sesuai dengan dunia industri, serta para murid bisa memiliki kompetensi yang siap bersaing di dunia industri.”
Penandatanganan MOU dilakukan langsung di favehotel Manahan Solo, dimana para guru pembimbing serta Head of Departemen dari favehotel Solo hadir untuk menyaksikan kegiatan tersebut. Penandatanganan MOU di tandatangani langsung oleh Drs. Siaga Purnomo – Kepala Sekolah SMK N 1 Surakarta dan Ika Florentina – Cluster General Manager favehotel Solo serta disaksikan langsung oleh Suyanta ,S.Pd. ,M.Pd. – Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII kota Surakarta.Dalam kerjasama tersebut telah disepakati bahwa favehotel Solo akan menunjuk para Head of Departemen untuk menjadi guru pembimbing bagi para murid yang telah terpilih di kelas industri dimana hal tersebut dilakukan untuk memajukan kelas industri agar lebih siap dan matang untuk bersaing di dunia industri.
Setelah proses penandatanganan MOU selesai, acara dilanjutkan dengan Hospitality Learning, dimana acara diawali dengan tata cara jamuan makan internasional atau dikenal dengan table manner, setelah kegiatan tersebut selesai langsung dilanjut motivasi yang langsung diberikan oleh Ika Florentina – Cluster General Manager favehotel Solo, pengetahuan tentang masing – masing departemen yang diisi langsung oleh Head of Departemen di masing – masing departemen. Dimana dalam kegiatan Hospitality Learning, para peserta akan mendapatkan 2 sertifikat sekaligus. Acara ini diikuti 35 guru – guru dari SMK N 1 Surakarta. Tampak antusias dari para guru, dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan berkaitan dengan kurikulum yang esuk harinya akan di sinkronisasikan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan