SOLO, Kabarjoglo.com – Masih dalam suasana Kemerdekaan RI ke 77, puluhan warga Jajar khususnya RT 04/07 ikuti kegiatan jalan sehat dan senam bahagia di sepanjang Jalan Mangga IV Jajar, Kecamatan Laweyan, Solo. Sabtu (20/8/22) Pagi.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan jalan sehat memutari RT 07 serta senam bahagia. Selanjutnya pembagian doorprize diiringi hiburan organ tunggal dan ditutup sambutan Lurah Kelurahan Jajar dan Ketua RT 04/07 Jajar.
Dalam kesempatan Sri Waluya Jati Utama, SE menyampaikan bahwa “Mengisi HUT RI ke 77, semoga dalam kegiatan ini dapat terjalin kerukunan dan gotong royong di antara masyarakat. Generasi muda selalu mengingat Kemerdekaan RI serta Nilai Nilai Pancasila yang terkandung di dalamnya.
Lebih lanjut Bambang Subroto selaku Ketua RT 04 RW 07 Jajar menambahkan “Target atau harapan saya untuk Kelurahan Jajar khususnya RT 04/07 adalah untuk mewujudkan lingkungan bersih sehat rapi dan indah, serta memanfaatkan lahan kosong untuk ketahanan pangan sayur, buah, ikan, dan lain-lain kan sayang jika lahan ini nganggur akan lebih positif jika diberdayakan oleh masyarakat untuk masyarakat” Tutupnya
Diakhir acara ditutup foto bersama dan dilanjut hiburan orgen tunggal sambil pembagian doorprice tetap dibagikan.