Prajurit dan Persit Yonif 408/Suhbrastha Bikin Heboh Sragen Runners 2024, Prestasi dan Semangat Membara!

Sragen – Prajurit beserta Persit Yonif 408/Suhbrastha ikut berpartisipasi memeriahkan acara lomba lari “Sragen Runners 2024” dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Sragen Ke-278 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Kabupaten Sragen, Minggu (19/5/2024).

Pukul 06.00 WIB, start lari dimulai. Para peserta yang sudah mendaftar ulang menggunakan nomor lari bersiap di garis start di depan Taman Harmoni Karang Malang. Rute lari yang disiapkan panitia kali ini menempuh jarak 5 km dengan melintasi jalan raya yang berada di Kota Sragen dan kembali finish di Taman Harmoni Karang Malang. Kategori event lari kali ini dibagi menjadi dua, yaitu kelas Putra-Putri Umum, dan kategori Putra-Putri Pelajar.

Bacaan Lainnya

Event lari berjalan dengan penuh semangat dan riang gembira. Di akhir perlombaan, di kelas putra umum, atlet dari Yonif 408/Suhbrastha atas nama Prada Timotius Tandri berhasil memperoleh juara untuk podium kedua.

Di tempat terpisah, Danyonif 408/Suhbrastha Letkol Inf Slamet Hardianto menyampaikan tujuan prajurit dan Persit Yonif 408/Suhbrastha mengikuti event lari Sragen Runners 2024 ini adalah sebagai sarana untuk menggelorakan semangat berolahraga lari.

“Selain bermanfaat untuk menyehatkan jasmani dan rohani, olahraga lari juga merupakan salah satu aktivitas serta wahana bersama yang bisa dilakukan untuk membangun komunikasi, rasa kebersamaan, dan kekompakan baik antara TNI maupun masyarakat umum yang mengikuti event lari ini. Saya sangat bangga kepada Prajurit dan Persit Yonif 408/Suhbrastha karena telah menjadi bagian dari semarak keramaian event lari Sragen Runners 2024,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan