Serunya Outbound hingga River Tubing Bersama Journey Kemuning

outbound kemuning bersama journeykemuning.com
outbound kemuning bersama journeykemuning.com

Kemuning merupakan salah satu desa di Karanganyar yang terkenal akan keindahan pemandangan alamnya. Berlokasi di dataran tinggi sekaligus dikelilingi hamparan kebun teh yang memukau, menjadikannya sebagai salah satu tujuan wisata utama di Karanganyar. Journey Kemuning merupakan pilihan utama buat Anda yang ingin outbound di Kemuning.

Bersama Journey Kemuning, Anda bisa menikmati indahnya Gunung Lawu yang begitu megah sekaligus melakukan ragam aktivitas yang begitu seru. Contohnya ada outbound, jeep trip adventure, hingga river tubing. Ingin tau apa saja keseruan yang bisa Anda dapatkan di Desa Kemuning? Yuk simak rinciannya berikut ini.

Mengenal Keindahan Desa Kemuning

Kemuning yaitu sebuah desa yang berlokasi di lereng Gunung Lawu sebelah barat. Terletak di Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah, Indonesia, desa ini memiliki ketinggian antara 800 – 1.540 mdpl.

Daya tarik utama dari desa ini yaitu perkebunan tehnya yang begitu luas dan indah. Bahkan, kebun teh ini telah menjadi ikon sekaligus kekayaan alam tersendiri yang dimiliki oleh Desa Kemuning yang mana kini telah berkembang sebagai daerah wisata terpopuler di Karanganyar.

Hasil perkebunan teh pun diproduksi sendiri oleh masyarakat di pabrik teh di desanya. Bahkan, proses pembuatan teh mulai dari pemetikan hingga pengemasan menjadi teh siap jadi menjadi salah satu agrowisata yang begitu

Kemuning bisa jadi pilihan yang tepat buat Anda yang ingin merasakan suasana pegunungan yang dingin dan sejuk tanpa harus hiking. Oleh karena itu, Journey Kemuning sebagai salah satu penyedia layanan wisata di Kemuning hadir untuk memberikan berbagai macam paket wisata yang seru dan menyenangkan.

Di antaranya ada river tubing di beberapa sungai yang memiliki arus landai namun dipenuhi dengan panorama indah kanan kiri sungai. Ada juga outbound untuk melatih teamwork hingga jeep adventure buat Anda yang suka tantangan.

Apa Saja Layanan yang Disediakan Journey Kemuning?

Journey Kemuning menyediakan layanan wisata yang dijamin seru dan menyenangkan dengan fasilitas yang terbilang lengkap. Berikut di antaranya:

A. Outbound

Outbound yaitu salah satu kegiatan yang sangat efektif untuk membantu meningkatkan kerja sama suatu tim. Aktivitas yang dilakukan di luar ruangan juga akan membuat seseorang untuk lebih mencintai alam sebagai bentuk keagungan Tuhan.

Berbagai aktivitas yang ada pun akan membantu seseorang untuk meningkatkan skill komunikasi, kolaborasi, keterampilan, kesejahteraan individu, bahkan pengembangan diri. Tak jarak, banyak anak-anak sekolah hingga karyawan yang selalu piknik dengan cara outbound menggunakan layanan Journey Kemuning.

Terlebih, dengan pemandangan dari lereng Gunung Lawu yang begitu memesona, membuat siapa pun tidak akan pernah lupa akan kenangan outbound yang mereka buat di sini. nah, untuk layanan outbound kemuning yang tersedia terdiri atas:

Paket A

• Fun Game
• Aula & sound
• Makan siang
• Air mineral
• Welcome drink
• Snack
• Oleh-oleh (teh kemuning)

Paket B

• Fun Game
• River tubing (Kali Pucung)
• Aula & sound
• Makan siang
• Air mineral
• Welcome drink
• Snack
• Oleh-oleh (teh kemuning)

Paket C

• Fun Game
• River tubing (Kali Pring Kuning)
• Aula & sound
• Makan siang
• Air mineral
• Welcome drink
• Snack
• Oleh-oleh (teh kemuning)

Paket D

• Fun Game
• River tubing (Senatah adventure)
• Aula & sound
• Makan siang
• Air mineral
• Welcome drink
• Snack
• Oleh-oleh (teh kemuning)

B. River Tubing

Tak kalah menarik dibandingkan outbound dan Jeep Adventure, river tubing menjadi salah satu pilihan terbaik saat Anda berkunjung ke Kemuning. Di sini, Anda bisa berekreasi, berolahraga, sekaligus melatih mental untuk mengarungi sungai sembari menikmati panorama kanan kirinya yang begitu indah.

Sungainya pun jernih dengan air yang begitu sejuk karena berasal dari mata air Gunung Lawu. Nantinya, Anda bisa meluncur mengikuti arus sungai sesuai dengan jarak yang telah Anda pilih di layanan Journey Kemuning.

River tubing di kemuning bisa dimainkan sendiri maupun ramai-ramai bersama teman-teman. Namun, semakin banyak orangnya, tentunya semakin asyik untuk dimainkan. Oleh karena itu, banyak yang lebih memilih untuk memainkannya secara berkelompok.

Terkait masalah keamanan, Anda pun tidak perlu khawatir lagi. Pasalnya, setiap peserta yang mengikuti river tubing telah dibekali dengan pelampung. Selain itu, sudah ada penjaga yang selalu mengawasi setiap saat sehingga bila ada masalah tertentu pastinya akan selalu ditangani dengan baik.

Di Kemuning, ada 3 sungai yang bisa digunakan untuk river tubing. Di antaranya yaitu:

1. Kali Pring Kuning

River tubing di kali pring kuning ini terletak di Dusun Sayoran, Desa Kemuning. Dengan rute sepanjang 1,3 km, menjadikan pengalaman river tubing bisa diakses dalam waktu 35 – 45 menit. Terdapat 2 paket yang bisa Anda pilih nantinya yaitu:

Paket A (Dengan Outbound)

• River tubing sepanjang 1,3 km
• Outbound
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

Paket B (Tanpa Outbound)

• River tubing sepanjang 1,3 km
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

2. Kali Pucung

Berlokasi di Dusun Spranten, Desa Kemuning, kali ini memiliki rute yang terbilang pendek yaitu sekitar 800 meter. Jadi, waktu tempuhnya pun hanya berkisar antara 25 – 35 menit. Cocok dimainkan oleh anak-anak baik secara sendiri maupun berkelompok. Sama seperti di Kali Pring Kuning, di sini juga terdapat dua paket yang Journey Kemuning tawarkan seperti:

Paket A (Dengan Outbound)

• River tubing sepanjang 800 meter
• Outbound
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

Paket B (Tanpa Outbound)

• River tubing sepanjang 800 meter
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

3. Senatah Adventure

Senatah Adventure ini sebenarnya sudah masuk ke desa Girimulyo. Tepatnya di Dusun Gadungan, Desa Girimulyo. Dengan rute 1,5 km, maka setidaknya butuh waktu 45-55 menit perjalanan. Berbeda dengan kedua rute sebelumnya, Senatah Adventure yangditawarkan Journey Kemuning memiliki 3 paket yaitu:

Paket A (Dengan Outbound)

• River tubing sepanjang 1,5 km
• Outbound
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

Paket B (Tanpa Outbound)

• River tubing sepanjang 1,5 km
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

Paket C (Tanpa Outbound)

• River tubing sepanjang 800 m
• Welcome drink
• Snack
• Makan siang
• Dokumentasi

C. Jeep Kemuning Adventure

Ingin menikmati keindahan pemandangan Gunung Lawu dari medan yang menantang? Cobalah Jeep Kemuning Adventure yang bisa Anda dapatkan bersama Journey Kemuning.

Dengan layanan ini, Anda bisa menikmati suguhan panorama Kemuning yang indah melalui perjalanan dengan durasi sesuai waktu yang dipilih. Berikut ini beberapa layanan yang dapat Anda pilih nantinya:

• Short trip: durasi 1 – 1,5 jam dengan start dari Kemuning sky Hill dan mengeksplorasi Kebun Teh Jimber.
• Short trip offroad: durasi 1 – 1,5 jam dengan fun offroad dan susur sungai dengan 1 unit jeep untuk 4 orang.
• Medium trip: berdurasi sekitar 2 – 2,5 jam dengan fun offroad menyusuri sungai serta gratis dokumentasi.
• Medium plus trip: durasi 3 jam yang membuat pengalaman jauh lebih seru karena lebih banyak rute yang dikunjungi.
• Long trip: berdurasi 4 – 5 jam dengan eksplorasi ke tahura hutan pinus, offroad susur sungai, eksplorasi kebun teh, hingga puncak paralayang.

Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk menikmati keseruan beragam aktivitas menarik di atas bersama dengan Journey Kemuning? -Mas

Pos terkait

Tinggalkan Balasan