BANTUL – Lebih dari 5.000 peserta tumpah ruah di Graha Pradipta, Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (18/01/2024), dalam acara spektakuler bertajuk “Jogja Pandu Peradaban Nusantara Menuju Hamemayu Hayuning Bawana”. Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bekerja sama dengan Polda DIY sukses menghadirkan momentum yang diklaim sebagai tonggak baru peradaban nusantara.
Acara megah ini dipimpin langsung oleh Kombes Pol Tartono, S.H., M.B.A., dan dihadiri oleh sederet tokoh penting, termasuk Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, yang menyampaikan pidato penuh inspirasi tentang pentingnya melestarikan nilai-nilai budaya nusantara sebagai pilar bangsa.
Nama-nama besar seperti Irjen Pol Suwondo Nainggolan (Kapolda DIY), Brigjen TNI Bambang Sujarwo (Danrem 072/Pamungkas), hingga Letkol Inf Muhidin (Dandim 0729/Bantul) ikut memberikan pernyataan penting. Letkol Inf Muhidin bahkan menyebut acara ini sebagai bukti nyata komitmen Yogyakarta terhadap filosofi Hamemayu Hayuning Bawana.
“Ini bukan sekadar acara. Ini adalah bukti nyata kolaborasi masyarakat Yogyakarta dalam menjaga dan membangun peradaban nusantara berbasis budaya, kearifan lokal, dan nilai-nilai luhur bangsa. Kita harus jadikan ini inspirasi bagi seluruh Indonesia,” tegas Letkol Muhidin.
Tidak hanya orasi budaya, acara ini juga menghadirkan pertunjukan seni tradisional hingga diskusi interaktif yang memicu antusiasme para peserta. Deklarasi bersama untuk mendukung visi Hamemayu Hayuning Bawana menjadi penutup acara yang megah dan berkesan. Jogja benar-benar membuktikan dirinya sebagai pemimpin peradaban nusantara!