Babinsa Jayengan Hadiri Takziah: Wujud Kepedulian terhadap Warga

Surakarta – Dalam wujud empati dan kepedulian terhadap warga binaannya, Serka Rohmad, Babinsa Kelurahan Jayengan dari Koramil 03/Serengan Kodim 0735 Surakarta, melaksanakan takziah di rumah duka almarhum Sarjo. Almarhum, yang dikenal sebagai pedagang Hek di RT 2 RW 4 Kelurahan Jayengan, meninggal dunia pada Minggu pagi (16/02/2025) pukul 09.00 WIB.

Kehadiran Serka Rohmad bukan sekadar menjalankan tugasnya sebagai aparat kewilayahan, tetapi juga sebagai bentuk rasa kemanusiaan dan tanggung jawab moral. “Sebagai sesama hamba Allah SWT, sudah menjadi kewajiban kita untuk hadir memberikan dukungan moral kepada keluarga yang sedang berduka,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Serka Rohmad menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum. Ia juga mendoakan agar almarhum Sarjo mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. “Semoga keluarga almarhum kuat dan ikhlas menerima takdir ini,” tegasnya.

Langkah Serka Rohmad ini mencerminkan peran Babinsa sebagai pengayom masyarakat yang tidak hanya hadir dalam kondisi suka, tetapi juga duka. Kehadirannya memberi dukungan moral dan penguatan kepada keluarga yang sedang berduka, mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

(ARK72/r)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan