Solo – Program MUSRO VAN JAVA kembali hadir khusus bagi para musro lovers kota Solo dengan mendatangkan penampilan dari “OM Lorenza” pada Kamis, 10 April 2025 mulai pukul 20.00 wib di Music Room The Sunan Hotel Solo.
Unik, asyik dan menarik. Itulah gambaran Orkes Melayu (OM) Lorenza grup musik asal Sukoharjo yang sedang viral berkat penampilan mereka yang energik, aransemen musik yang menarik serta konsep musik retro yang menghidupkan kembali lagu-lagu lawas. Ciri khas OM Lorenza terletak pada gaya berpakaian para personelnya yang mengenakan kostum vintage seperti celana cutbray, kemeja, dasi, sepatu pantofel lawas, topi klasik dan kacamata tebal.
Grup musik yang mengusung genre dangdut koplo dan campursari ini memiliki 10 personel tetap termasuk 4 vokalis dan 1 MC. Menciptakan atmosfer nostalgia dengan mengajak penonton berjoget ala 80-an sambil bernyanyi bersama membawakan klasik seperti, ‘Tambal Ban’, ‘Singkong & Keju’, ‘Antara Kau, Dia, dan Aku’, ‘Judul-Judulan’ dan lagu lawas lainnya.
General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari menyampaikan OM Lorenza berhasil menarik minat generasi muda terhadap musik era 70-90-an. Fenomena ini membuktikan musik berkualitas tak lekang waktu. Tidak hanya menghibur, tapi juga melestarikan warisan musik dangdut Indonesia melalui pendekatan kreatif yang menyatukan lintas generasi. Semoga acara ini bisa memberikan alternatif hiburan bagi masyarakat dan turut menggerakkan kembali ruang berkesenian di kota Solo, tuturnya.
Musro Van Java feat “OM Lorenza” juga akan dimeriahkan oleh DJ Jovansky dan MC Mr Benk. FDC diharga Rp 75,000,- dan untuk OTS dibandrol Rp 100.000,-. Info selengkapnya dan untuk pemesanan bisa didapatkan di instagram @thesunanhotel dan @musro.solo atau di whatshap 081139810888.