Wonogiri,Kabarjoglo.com – Bertempat di Pendopo Kecamatan Giriwoyo telah dilaksanakan pendistribusian BST (Bantuan Sosial Tunai) Kecamatan Giriwoyo, Selasa (17/6).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Sekcam Fuad Wahyu Pratama, Danramil 08/Giriwoyo yang diwakili oleh Serma Ferdian Arief Wicaksono bersama anggota, Kapolsek diwakili Aiptu Andriwiyono bersama anggota, Tim Kesehatan dipimpin dr. Taufik Muhammad Bilal, Petugas Kantor Pos, Petugas PKH, Petugas TSKS dan Relawan .
Disampaikan oleh Serma Ferdian, untuk penerima BST di Kecamatan Giriwoyo ada 1210 KPM. Daftar penerima BST terdiri dari 8 Desa antara lain Desa Selomarto 235 KPM, Kel. Girikikis 201 KPM, Desa Pidekso 54 KPM, Desa Gedongrejo 89 KPM, Desa Ngancar 161 KPM, Desa Bulurejo 168 KPM, Desa Bumiharjo 192 KPM, Desa Tukulrejo 110 KPM.
Serma Ferdian menambahkan, dalam penyalurannya, warga tetap diwajibkan melaksanakan standar protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak, serta dilaksanakan pengukuran suhu tubuh terlebih dahulu srbelum memasuki area kantor Kecamatan.
” Anggota dari Koramil 08/Giriwoyo dan Polsek Giriwoyo siap membantu kelancaran pendistribusian BST”, pungkasnya. (Pendim0728/Wng).