SUKOHARJO – Fandi Tio Pratama, Dari Mahasiswa KKN Univet membantu dalam kegiatan mengajar mengaji di TPA Masjid At-Taqwa, Desa kudu, Kecamatan baki, Sukoharjo, pada hari Minggu 13 Februari 2022.
Kegiatan ini dilakukan selama 1x seminggu yaitu hari Minggu pukul 16.00 WIB. Kegiatan ini mendapat respon baik dari warga.
Dengan adanya mahasiswa KKN Univet yang ikut membantu mengajar TPA di masjid At-Taqwa diharapkan anak-anak menjadi lebih mudah menghafalkan surat-surat , karena dibantu oleh mahasiswa KKN Univet.
Kegiatan TPA di dusun kudu ini berlangsung setiap hari Minggu t. Kegiatan tersebut dimulai dengan membaca doa dan salam. Anak-anak TPA pun senang dengan adanya mahasiswa KKN dari Univet yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan TPA tersebut.
Kegiatan membantu mengajar TPA ini juga merupakan salah satu bentuk kepedulian mahasiswa kepada masyarakat sekitar sekaligus bentuk nyata program kerja KKN yang dilaksanakan oleh Universitas veteran bangun Nusantara.