Klaten,Kabarjoglo.com – Babinsa koramil 08 Ngawen Kodim 0723 Klaten siap setiap saat dampingi dan bantu petani dalam setiap kegiatan pertanian di wilayah Kecamatan Ngawen Kabupaten Klaten. (15/02/2019)
Membantu mendampingi petani merupakan harga mati bagi setiap babinsa aparat komando kewilayahan khususnya TNI-AD. Terbukti Babinsa Desa Pepe Serda Agus Rohmadi yang selalu tampil membantu mendampingi setiap kegiatan pertanian di wilayah desa binaanya.
Dengan luas 2200 m2 yang di tanami padi jenis IR 64 sawah milik Mulyanto Dukuh Tempel Desa Pepe yang tergabung dalam poktani margo mulyo, Serda Agus Rohmadi dengan semangat tinggi bantu tanam padi.
Mulyanto berharap dengan tanam padi yang dilakukan ini semoga mendapatkan hasil panen yang melimpah, apalagi selalu disemangati dan didampingi oleh Babinsa dari Koramil 08 Ngawen dan PPL.