Solo – Dalam upaya mempererat hubungan kekeluargaan dan meningkatkan kebersamaan, anggota Batalyon 403 W/P mengadakan kegiatan bakar ikan laut di Tonkes 403 W/P pada Kamis (30/01/2025). Acara ini menjadi momen silaturahmi antara senior dan junior di luar jam dinas, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan kekompakan.
Menurut Serka Aziz Anjang, kegiatan ini mencerminkan keharmonisan antara pimpinan dan prajuritnya. “Ini adalah bentuk perhatian kepada anggota, sekaligus kesempatan untuk melihat lebih dekat kehidupan mereka. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Rendi, Ketua Dopper Shooting Club, yang telah mendukung acara ini. Semoga membawa berkah bagi kita semua,” ujarnya.
Prada Irham Fauzi dari Kompi C 403 W/P turut menyampaikan bahwa acara memasak dan makan bersama ini mempererat hubungan antara senior dan junior, baik dalam kedinasan maupun kehidupan di asrama. “Saya pribadi sangat berterima kasih atas perhatian dan kebersamaan yang terjalin dalam kegiatan ini,” katanya.
Ketua Dopper Shooting Club, Yusuf Randie, S.H., yang juga advokat di Kantor Eshar & Rekan, mengapresiasi inisiatif tersebut. “Saya melihat keharmonisan luar biasa antara anggota dan senior di Batalyon 403 W/P. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan membawa manfaat bagi semua,” ujarnya.
Sersan Herman menambahkan bahwa kegiatan bakar ikan cakalang seberat ±30 kg ini dihadiri oleh 40 prajurit, baik senior maupun junior. “Kami berharap kegiatan ini dapat terus diadakan sebagai ajang silaturahmi yang mempererat hubungan kekeluargaan di Batalyon 403 W/P,” tutupnya.
Dengan adanya acara ini, diharapkan hubungan antaranggota semakin erat, menciptakan lingkungan yang solid dan harmonis dalam kedinasan maupun keseharian.