Cepat Tanggap! Babinsa Kemlayan Respons Aduan Warga Soal Tembok Runtuh

Surakarta – Respons cepat ditunjukkan Babinsa Kemlayan, Serka Priyanto, saat menerima laporan dari Ketua RT 05 RW 04, Tukiran. Aduan tersebut terkait tembok warga yang runtuh dan menutupi selokan, berpotensi menyebabkan banjir saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

Tanpa menunda waktu, Lurah Kemlayan Sri Sayuti, S.Sos., MM, Bhabinkamtibmas Aiptu Sarjono, Babinsa Serka Priyanto, serta Bati Komsos Serma Vitalis dari Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta langsung turun ke lokasi. Setelah melakukan pengecekan, solusi cepat diambil dengan menggelar kerja bakti bersama warga, didukung penuh oleh pihak kelurahan. Langkah ini bertujuan untuk memastikan saluran air kembali lancar dan mencegah genangan air yang dapat merugikan warga sekitar.

Kecepatan koordinasi antara tiga pilar—Lurah, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas—membuktikan sinergi kuat dalam menangani permasalahan lingkungan. Serka Priyanto menegaskan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat adalah bukti nyata kepedulian terhadap kesulitan rakyat, sejalan dengan semangat kemanunggalan TNI dan rakyat. (ARK/r)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan