Biak – Sebanyak 23 personel Lanud Manuhua mencatatkan tonggak penting dalam perjalanan karier militer mereka dengan menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Upacara resmi kenaikan pangkat tersebut digelar pada Minggu (6/4) sore di Markas Komando Lanud Manuhua.
Acara ini dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Manuhua, Marsekal Pertama TNI Dr. HKD. Handaka, S.Sos., M.M., dan berlangsung dalam suasana khidmat serta penuh kebanggaan.
Dalam sambutannya, Marsma TNI Dr. Handaka menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hadiah semata, melainkan bentuk penghargaan atas prestasi, dedikasi, dan loyalitas yang telah ditunjukkan oleh para prajurit.
“Momentum ini harus menjadi pemicu semangat untuk terus berprestasi dan meningkatkan kemampuan secara profesional,” tegasnya.
Dari 23 personel yang naik pangkat, terdiri atas 9 perwira, 3 bintara, dan 11 tamtama. Kenaikan pangkat ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Lanud Manuhua untuk terus memberikan kontribusi positif bagi kemajuan TNI Angkatan Udara.
Marsma TNI Dr. Handaka juga mengajak seluruh prajurit untuk senantiasa bersyukur atas anugerah tersebut dan menjadikannya sebagai landasan untuk terus meningkatkan profesionalitas serta pengabdian kepada bangsa dan negara.
Upacara berlangsung dengan penuh khidmat, disaksikan oleh keluarga serta rekan-rekan sejawat yang turut berbagi kebanggaan atas pencapaian para prajurit.
Selamat kepada seluruh personel yang menerima kenaikan pangkat. Semoga keberhasilan ini membawa semangat baru dalam menjalankan tugas menjaga kehormatan dan kebanggaan TNI Angkatan Udara.
(Pentak Lanud Manuhua)