300 Rumah Di Kabupaten Pemalang Mendapatkan Fogging Perindo

Pemalang,Kabarjoglo.com – Perindo Kabupaten Pemalang kembali menggelar kegiatan aksi sosial fogging  di  Desa Mangli Kecamatan Randu dongkal Kabupaten Pemalang,Kegiatan fogging yang dilaksanakan jauh dari pusat kota tetapi ternyata di dalam perkampungan padat rumah dan penduduk. Ada Sekitar 300 rumah dan selesai dilakukan pengasapan oleh kader . Senin (30/4/2018) pagi tadi.

sebanyak 20 orang terdiri dari Pemuda, Baja, pengurus DPD dan DPC . Abdullah Faqih bacaleg Dapil VI Kab. Pemalang bersama dengan Abdul Muis bacaleg Provinsi dapil XIII jateng dan david santosa bacaleg DPRRI Dapil X Jateng bersama sama terjun dan dibantu oleh Lukman selaku ketua DPC Randudongkal.

Dengan kebersamaan yang ada kader sangat bersemangat melakukan kerja pengasapan ini. Maya Wahyuningsih ketua DPD kab. Pemalang mengucapkan terima kasih kepada kader yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk bahu membahu melakukan bakti sosial ini.

Abdullah Faqih menambahkan fogging atas permintaan warga ini dilaksanakan secepatnya mengingat ada informasi dari Carto ketua RT bahwa sudah ada kasus DB sebanyak 8 orang warganya yang terjangkit.

Carto mengucapkan terima kasih atas bantuan Perindo dan berharap kedepannya ada lagi kegiatan  Perindo yang bermanfaat untuk masyarakat di lingkungan desanya.

Kegiatan diikuti warga dengan sangat antusias banyak dari warga yang membiarkan rumahnya dimasuki oleh team fogging walaupun ada beberapa yang menolak sampai

David santosa memberikan penjelasan akan fungsi pentingnya fogging dan bahaya jika dalam rumah yang gelap dan tidak dilakukan pengasapan.

Semua rumah dan kebun tidak ada yang luput difogging oleh kader DPD Kab. Pemalang.

 

Rilis : Perindo Pemalang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan