Solo,Kabarjoglo.com – Minggu tanggal 23 September 2018 pukul 06.15 s.d 07.10 bertempat di depan Satlantas Polresta Surakarta Jl. Slamet Riyadi No. 376 Kel. Purwosari Kec. Laweyan Kota Surakarta Dandim 0735/Surakarta Letkol inf Ali Akhwan S.E menghadiri kegiatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 63 dengan tema “Dengan Semangat Promote Polantas Mengimplementasikan Road Safety Menuju Zero Acident” dan dilanjutkan Deklarasi Pemilu 2019 Yang Aman Damai Dan Sejuk, dengan penanggung jawab kegiatan Kompol Imam Safi’i (Kasatlantas Polresta Surakarta) dihadiri lk 100 Orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kombes Pol Ribut Hari Wibowo, SIK (Kapolresta Surakarta) , AKBP Andy Rifai, SIK, MH (Wakapolresta Surakarta), Teguh Prakoso ( Ketua DPRD kota Surakarta), Kompol Imam Safii (Kasatlantas Polres Surakarta), Joko Prihatno (Kasi Trantib Satpol PP), Anggota Polri dan perwakilan masyarakat.
Pada kesempatan tersebut Kombes Pol Ribut Hari Wibowo, SIK menegaskan bahwa sebagaimana kita ketahui bersama bahwa tuntutan masyarakat terhadap pelayanan Polri khususnya di bidang lalu lintas semakin meningkat, Polantas diharapkan mampu bekerja secara profesional dan sinergis untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dan kemacetan lalu lintas serta mengatasi permasalahan lainnya.
“Terkait kamseltibcar Lantas saat ini kita juga sedang memasuki masa tahapan Pemilu yang memerlukan upaya ekstra untuk mengamankan agenda tersebut menyikapi hal tersebut jajaran Polantas perlu meningkatkan profesionalisme di segala bidang perbaikan perbaikan kultur.” Tegasnya.
Menghadapi era modernisasi perlu digerakkan sehingga kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat saat ini jajaran Satlantas Tengah memfokuskan kepada pembenahan penertiban internal yang mengedepankan kepada unit pelayanan publik yaitu pada pos pos polisi di jalan umum jalan tol untuk pelayanan SIM STNK BPKB dan penanganan Laka Lantas serta memperdayakan fungsi dikmas lantas secara optimal melalui kegiatan peranan masyarakat baik secara langsung maupun menggunakan media cetak ataupun elektronik dan juga pelayanan informasi lalu lintas yang paling up to date melalui media sosial sehingga manfaatnya dapat dirasakan masyarakat dan pada akhirnya dapat mendukung upaya untuk mewujudkan kqmseltibcarlantas.
Lebih lanjut kapolrest menyampaikan peringatan hari lalu lintas Bhayangkara ke-63 yang jatuh pada tanggal 22 September ini mengambil tema dengan semangat promoter Polantas mengimplementasikan road safety menuju Zero accident pada peringatan tahun ini dilaksanakan bersama dengan deklarasi Pemilu 2019 yang Aman damai dan serentak hari ini di seluruh Indonesia Hal ini penting karena tugas Pengamanan pemilu 2019 tidak hanya tugas Polri semata melainkan juga perlu dukungan stakeholder dan seluruh masyarakat.
“Marilah bersama-sama kita ciptakan iklim demokrasi yang seperti demi kenyamanan dan keselamatan kita bersama perlu kita sadari bahwa kita harus waspada terhadap upaya-upaya memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa munculnya hoax dan isu Sara menuntut kita untuk pandai bersikap bijak menyikapi hal tersebut saya juga berpesan dalam mengikuti rangkaian Pemilu agar tetap peduli terhadap keselamatan berlalu lintas.”Pungkasnya.