Mahasiswa Prodi DI FSRD ISI Surakarta  Gelar Pameran Tugas Akhir “GELIAT INTERIOR”

Mahasiswa Prodi DI FSRD ISI Surakarta  Gelar Pameran Tugas Akhir “GELIAT INTERIOR”

Surakarta, Kabarjoglo.com – Pameran “GELIAT INTERIOR” di gelar untuk memenuhi tugas mata kuliah mahasiswa di akhir semester sekalogus mengajak mahasiswa dan masyarakat umum melihat  mengapresiasi karya seni yang dipamerkan.

Kegiatan kreatif ini ditujukan untuk melatih mahasiswa dalam berkarya yang akan dilaksanakan pada Rabu- Selasa 15-21 Januari 2020 mulai jam 8.30 – 16.00 WIB di Gedung 5 Kampus 2, Mojosongo, Institut Seni Indonesia Surakarta, selain juga untuk memupuk semangat kebersamaan antar mahasiswa serta melatih, merancang, dan mengelola sebuah event baik di dalam kampus maupun luar kampus nantinya.

Pameran diawal tahun ini akan memajang sekitar 65 karya dari 45 mahasiswa hasil tugas mata kuliah praktek Semester III & V , yaitu : Interior Rumah Tinggal,Desain Mebel II dan Desain Produk Asesoris Interior , dimana kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap karya seni yang menjadi tugas perkuliahan, dimana para mahasiswa tersebut akan menampilkan hasil dari apa yang mereka pelajari selama satu semester.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan