Wonogiri,Kabarjoglo.com – Menghadapi pandemi Covid-19 , gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kecamatan Wuryantoro aktif melaksanakan kegiatan guna memutus rantai penyebarannya.
Seperti yang dilaksanakan di pasar Wuryantoro dengan memberikan penyuluhan dan himbauan kepada pedagang maupun pengunjung agar mematuhi aturan dari pemerintah dengan melaksanakan standar protokol kesehatan diantaranya dengan wajib memakai masker, Sabtu (27/6).
Kegiatan tersebut diikuti oleh Kasi Kersra Kecamatan Joko Lelono, Kepala UPT Kecamatan Wuryantoro Titik, Kasi Pemerintahan Kecamatan Wukir, anggota Koramil 10/Wuryantoro Sertu Larto dan Serda Surono, anggota Polsek Aiptu Sukardi.
Sertu Larto mengungkapkan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut guna memberikan himbauan serta pemahaman kepada masyarakat agar tetap melaksanakan standar protokol kesehatan diantaranya berdisiplin memakai masker dan cuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan.
Diharapkan dengan diadakannya himbauan tersebut, para pengunjung pasar akan mengerti dan melaksanakan, sehingga Kecamatan Wuryantoro terbebas dari Covid-19, (Pendim 0728/Wng).