SURAKARTA,Kabarjoglo.com – (ikatan wanita pengusaha Indonesia) berkomitmen mendorong pertumbuhan ekonomi UMKM setelah bangkit keterpurukan pandemi covid-19 dituangkan dalam Rakercab ke-38 di gedung DPRD kota Surakarta, Sabtu (11/03/23).
Sementara itu Waketum 2 DPD IWAPI Jateng Sasmiyati Satya Widiastuti menjelaskan, Rakercab ke 48 ini juga memperingati hari ulang Iwapi yang kebetulan di pusatkan di kota Surakarta semua kegiatan se-Soloraya, salah satunya melalui pameran UMKM di beberapa Mall di Soloraya sehingga hal ini dimaksudkan untuk menumbuhkan karakter yang kolaboratif kreatif dan bersinergi dengan UMKM untuk mendorong pertumbuhan ekonomi pasca pandemi
“Peran Iwapi di tahun 2023 ini di fokuskan untuk menumbuhkan ekonomi skala nasional melalui UMKM,”katanya.
Hal yang sama juga di ungkapkan ketua panitia Nora menjelaskan, Rakercab ke x dan telah memasuki usia yang ke 48 ini mengusung tema peran Iwapi dalam mensukseskan ketahanan dan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
” Tentunya dengan adanya IWAPI ini merupakan wadah organisasi untuk membantu pertumbuhan ekonomi keluarga sehingga diharapkan ada regenerasi dari generasi muda saat ini untuk bergabung dalam organisasi iwapi untuk tumbuh kembang memajukan ekonomi Indonesia,”katanya.