Danramil 02/Banjarsari Berikan Materi Wasbang di Pondok Pesantren Budi Utomo

Solo,Kabarjoglo.com – Bertempat di SMA Budi Utomo Jln. Bromo Sekip Rt 04/03 Banjarsari Surakarta, Kapten Inf Gasar selaku Komandan Koramil 02 Banjarsari Kodim 0735 Surakarta didampingi Babinsa setempat memberikan materi wawasan kebangsaan cinta tanah air kepada 221 orang siswa siswi SMA Budi Utomo di Pondok Budi Utomo Sekip Banjarsari Surakarta,Jum’at (21/07/2023).

Kehadiran Danramil 02 Banjarsari Kapten Inf Gasar disambut dengan antusias oleh Kepala Sekolah SMA Budi Utomo dan siswa siswi Pondok Budi Utomo.

Bacaan Lainnya

Sebelum memberikan materi wawasan kebangsaan cinta tanah air, Danramil 02 Banjarsari Kapten Inf Gasar berikan motivasi kepada siswa siswi SMA Budi Utomo dilanjutkan mempernalkan diri.

“Kegiatan Wasbang ini merupakan salah satu program dari SMA Budi Utomo untuk siswa siswi pada saat masa pengenalan lingkungan sekolah atau MPLS tahun ajaran baru.”tegas Danramil.

Dalam memberikan pembekalan wawasan kebangsaan, siswa siswi SMA Budi Utomo sangat berantusias serta Danramil 02 Banjarsari Kapten Inf Gasar juga berharap supaya semua siswa siswi mengerti serta memahami tentang wawasan kebangsaan cinta tanah sehingga tumbuh generasi muda penerus bangsa yang mempunyai jiwa nasionalisme yang tinggi serta rasa tanggung jawab. Kepala Sekolah Bapak Zamarudy S.Pd.I mengucapkan terima kasih banyak kepada Danramil 02 Banjarsari Kapten Inf Gasar yang telah meluangkan waktunya kepada siswa siswi SMA Budi Utomo, sehingga didalam jiwa siswa siswi akan tumbuh rasa jiwa nasionalisme.

(Arda 72)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan