Solo, KabarJoglo.com – Dalam rangka mensukseskan program pangan di wilayah, khususnya dibidang pertanian, Babinsa Kelurahan Jajar selalu berupaya terjun ke lapangan dan berkordinasi dengan Petani agar dalam menjalankan tugas di lapangan berjalan lancar.
Kegiatan ini dilakukan oleh Sertu Sugiyarto dan Kopda Enfri sebagai tugas dan tanggung jawab Babinsa Kelurahan Jajar Koramil 01/Laweyan Kodim 0735/Surakarta yang dilaksanakan pada hari rabu tgl 31 mei 2018 pukul 09:30 wib dengan melaksanakan pendampingan dan memberikan motivasi kepada petani agar supaya lebih rajin lagi dalam mengolah lahannya.
Kegiatan Pendampingan dan pemberian motivasi ini adalah bentuk keseriusan dan kepedulian babinsa dalam penyuksesan progam pangan yang dicanangkan oleh pemerintah.
Bapak Agus selaku petani padi menyampaikan sangat senang melihat Babinsa turun membantu kami untuk pendampingan pertanian dan juga untuk menampung segala bentuk keluhanan petani dan kemudian harapan kami dari petani ada solusinya yang bisa diterima dan dilakukan dalam pemeliharaan padi yang kami tanam seluas kurang lebih satu Hektar.
Sementara penyampaian kami dalam menanggapi keluhan petani adalah memberikan masukan kepada para petani yang pertama tama dilakukan adalah untuk selalu aktif dalam kegiatan pertanian dan juga bisa konsultasi dengan Dinas pertanian dalam hal ini penyuluh atau juga kepada Gapoktan supaya bisa meningkatkan hasil panennya. Sekaligus membantu mensukseskan program pemerintah yaitu ketahanan pangan nasional untuk mencapai swasembada pangan.
rili: Pendim 0735/Ska