Bersama Puskesdes Prajurit TNI Tabur Bubuk Abate Dipenampungan Air Warga

Kabarjoglo.com – Satgas pamtas Yonif raider 408/SBH pos Kewar bersama puskesdes desa fulur tabur bubuk Abate di penampungan penampungan air milik warga, Lamaknen (07/022019).

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian akan perkembanganbiakan bibit nyamuk yang mulai meningkat di musim penghujan mengingat banyak nya genangan air di mana mana yang bisa menjadi tempat berkembangnya jentik nyamuk.

Hal ini sontak menjadi perhatian satgas pamtas Yonif raider 408/SBH pos Kewar, bersama dengan ibu Mira (perawat) puskesdes desa fulur Takes pos Kewar dalam hal ini Praka Widodo berkeliling ke rumah rumah warga untuk menaburkan bubuk Abate di penampungan air milik warga.

Hal tersebut di sambut baik oleh masyarakat dikarenakan prajurit TNI dan puskesdes telah mau peduli akan bahayanya penyakit yang ditimbulkan dari gigitan nyamuk di pemukiman masyarakat.

Marselinus (47) sangat berterima kasih atas pemberian bubuk Abate di penampungan air milik nya, dan pak Marselinus berharap perkembangan biakan nyamuk di lingkungan rumah nya tidak ada komentar lagi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan