Muspika Apelkan Kesiap Siagaan Linmas Sekecamatan Ngawen Jelang Pilkades Pileg Dan Pilpres 2019

Klaten,Kabarjoglo.com – Musyawarah pimpinan kecamatan ngawen (Muspika) Camat Ngawen,Danramil 08 Ngawen dan Kasubpol Ngawen menyiapkan linmas dalam apel kesiap siagaan linmas jelang pilkades pileg dan pilpres di lapangan pendopo kecamatan ngawen kabupaten klaten di ikuti kurang lebih 150 orang diantarnya Babinsa, Bhabinkamtibmas,linmas dan aparat terkait lainya. (11/02/2019)

Guna menciptakan situasi aman damai dan kondusif jelang pemilihan kepala desa,pemilihan legislatif dan pemilihan presiden muspika kecamatan ngawen di pimpin langsung camat ngawen Anang Widyatmoko di dampingi Danramil 08 ngawen Kapten Inf Masidi dan Kasubpol ngawen Iptu Pol Sukiman menggelar apel kesiapan linmas sekecamatan ngawen.

Dalam apel linmas tersebut camat ngawen mengajak bahwa linmas harus siap mengamankan tahap tahap pilkades pileg dan pilpres serta wajib bersikap netral walaupun linmas mempunyai hak memilih dan harus berkoordinasi dengan bhabinkamtibmas, babinsa untuk menjaga kondusifitas wilayah. disisi lain jelas Anang kita semua wajib ikut serta bertanggung jawab menjaga dan mengsukseskan pilkades pileg dan pilpres dengan damai aman dan lancar.

Sedangkan Danramil menambahkan bahwa linmas harus mempunyai tanggung jawab menjadi pelindung masyarakat dan linmas memang harus di siapkan mulai dari sekarang karena linmas mempunyai peran penting langsung dalam pengamanan di tiap tiap TPS.

Jelas kasub pol ngawen bahwa linmas mempunya 4 poin dalam kegiatan yaitu melindungi, menjaga dan mengawal dan mengamankan selama proses pemilu dari awal sampai akhir jaga sinergisitas dengan bhabinkamtibmas babinsa dan aparat terkait lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan