Bhakti Saka Wira Kartika Dalam Pesta Rakyat

Wonogiri,Kabarjoglo.com – Dibalik hingar-bingar pesta rakyat dalam peringatan Hari Ulang Tahun Jawa Tengah yang ke-69 tahun 2019, ada secuil peran serta dari adik-adik Pramuka Saka Wira Kartika Raden Mas Said binaan Kodim 0728/Wonogiri.

Di bawah kendali Pinsaka TK Cabang Wonogiri Kak Serma Gatot Hariyanto anggota Kodim 0728/Wonogiri, adik-adik pramuka ini dibagi dalam beberapa kelompok.

Disampaikan oleh Serma Gatot, kegiatan diikuti oleh 50 orang anggota Saka Wira Kartika Wonogiri yang terbagi dalam 4 kelompok tugas diantaranya kelompok penjaga stan, kelompok pengamanan jalan, kelompok dapur umum dan kelompok kebersihan.

Kegiatan tersebut dibungkus dalam Bhakti Saka Wira Kartika dimulai dari hari Jumat-Minggu tanggal 23-25 Agustus, yang bertempat alun-alun Giri Krida Bakti dan di GOR Giri Mandala yang bekerja sama dengan DKC Wonogiri dan Kwarcab Wonogiri untuk ikut mendukung dan mensukseskan Pesta Rakyat Jawa Tengah di kabupaten Wonogiri, imbuhnya.(Pendim 0728/Wng).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan