Proses Penyerahan Kembali Siswa SMP N 8 Surakarta.

orang tua siswa kelas 9 SMP Negeri 8 Surakarta menerima rapor di ruang Aula. Foto : istimewa.

 

Surakarta, Kabarjoglo.com – Pengumuman kelulusan siswa SMP Negeri 8 Surakarta yang dipimpin oleh Triad Suparman, M.Pd. sudah dilaksanakan pada hari Jum’at 5 Juni 2020 pukul 16.00. Total ada 253 siswa yang terdiri dari 140 siswa perempuan dan 113 siswa laki-laki yang menerima kabar kelulusannya via online. Dinas Pendidikan Kota Surakarta juga telah menghimbau agar sekolah tidak menyerahkan acara perpisahan yang berpeluang menciptakan kerumunan.

Pada hari Rabu, tgl. 10 Juni 2020  sampai dengan hariJum’at tgl. 12 Juni 2020 orang tua siswa kelas 9 SMP Negeri 8 Surakarta menerima rapor di ruang Aula dengan jadwal yang sudah ditentukan dan telah menerapkan protokol kesehatan, hal ini dimaksudkan agar tidak terjadi kerumunan.  Sesuai dengan himbaunan dari pemerintah, situasi sedang pandemi SMP Negeri 8 Surakarta menyiapkan tempat cuci tangan, thermometer digital/thermo gun dan orang tua wajib memakai masker. Walikelas didampingi seorang guru menyampaikan rapor tanpa ada konsultasi apapun, kalaupun ada disarankan secara daring saja.

Sesuai dengan himbauan dari Dinas Pendidikan Kota Surakarta acara penyerahan kembali siswa-siswi kelas 9 SMP N 8 Surakarta tahun ajaran 2019 / 2020 akan dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 26 Juni 2020 pukul 09.00 WIB sampai selesai, Acara penyerahan kembali siswa kelas 9 akan dilaksanakan secara virtual ( melalui live streaming di channel Depanska Djaya ) dan Zoom. ( lihat http://www.youtube.com/channel/UC0iJVuUbesfwdqNtLVM9r_Q ). Jangan lupa Subcribe ya.

Acara akan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan menyanyikan Mars SMP Negeri 8 Surakarta, mendengarkan pembacaan doa dan sambutan dari Kepala Sekolah, Komite Sekolah dan Ketua Paguyuban, kemudian dilanjutkan dengan prosesi penyerahan kembali siswa kelas 9 dari sekolah kepada komite yang diwakili 1 siswa perempuan dan 1 siswa laki-laki. Acara ditutup dengan penyampaian pesan dan kesan perwakilan dari siswa peraih 10 besar nilai ujian sekolah.

Kepala SMP Negeri 8 Surakarta Triad Suparman, M.Pd. sudah mempersiapkan acara kelulusan siswa jauh-jauh hari, biasanya dilaksanakan di gedung. Tetapi karena situasi sedang pandemi, dialihkan secara online supaya anak-anak tetap mempunyaikan pesan kelulusannya. Bapak Ibu Guru yang terlibat dalam acara pelepasan ini juga diminta untuk berpenampilan rapi menggunakan seragam batik SMP Negeri 8 Surakarta sekaligus maskernya. Selama menyaksikan acara pelepasan, para siswa juga diperbolehkan menulis pesan dan kesan selama menempuh pendidikan di SMP Negeri 8 Surakarta pada kolom komentar di Youtube sekaligus jangan lupa klik Subcribe.

Kepala Sekolah berharap semoga seremoni pelepasan siswakali ini menjadi kenangan tersendiri untuk siswa-siswi SMP Negeri 8 Surakarta. Tidak pernah membayangkan acara terselenggara melalui model seperti ini.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan