Resmi Berdiri : SAC (Soerabaja Aero Club) Dengan Ketua Captain Permadi Surya

Captain Permadi Surya usai berlatih di Lanud Juanda Surabaya (foto/ist)

Surabaya, Kabarjoglo.com – Captain Permadi Surya tak asing lagi namanya di dunia penerbangan Indonesia ,lahir di Surabaya 18 Maret 1989 lulusan  perguruan tinggi  S1 Tekhnik Sipil UPN Surabaya berkiprah di dunia penerbangan sejak November 2018 dan membentuk komunitas pecinta dirgantara Surabaya Aero Club (SAC) pada 19 Desember 2020.

Permadi Surya disela kesibukan menjelaskan kepada reporter Didik via WA ” komunitas SAC mempunyai visi misi utama membantu putra-putri daerah untuk menggapai cita-citanya menjadi Penerbang  dengan Beasiswa Penerbang,  dan berperan aktif dalam kegiatan sosial kepada anak anak yatim piatu di beberapa wilayah Surabaya ” ungkapnya

Tak hanya komunitas pemilik pesawat cessna, tapi misinya yang menarik yaitu kegiatan sosial. Bulan Oktober kemarin sudah terlaksana baksos di panti asuhan yang lokasinya berdekatan dengan Bandara Juanda, Sidoarjo.

Dengan baksos pembagian t-shirt SAC yang resmi diluncurkan pada bulan Oktober juga, dibagikan kepada anak anak yatim piatu ,  ada segmen pendidikan tentang dunia aviasi yang dibagikan dengan santai oleh anggota SAC.

Permadi menambahkan, dalam misi sosial tersebut juga dihadiri Captain David selaku penasehat di SAC. Captain David memberikan penjelasan dengan sabar kepada adik-adik panti saat mempertanyakan tentang dunia penerbangan.

“Turut hadir juga anggota SAC lainnya, Luxiediandra yang mengisi hiburan dalam acara misi sosial itu dengan menari dan menyanyi bersama Markus, siswa teknik penerbangan yang juga ikut serta dalam keanggotaan SAC,” terangnya

Selain dunia dirgantara Permadi seorang pengusaha muda yang sukses  di dunia Properti, soal ditanya hobi saat ini ikut olahraga menembak IPSC dan Badminton untuk menjaga tetap fit .

Di akhir wawancara online permadi berharap kedepan “Semoga komunitas kami menjadi tempat untuk membangun kreatifitas para penerbang, dan tak lupa untuk Majalah Didik, semoga menjadi sarana berkreasi dan berapresiasi untuk anak-anak Indonesia” tutup Permadi

 

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan