Solo, Kabarjoglo.com – Sebanyak 70 anak-anak tingkat SD ikuti lomba menggambar dan mewarnai dalam rangkaian memeriahkan HUT Polisi Militer yang ke-77 bertempat di CFD jalan Slamet Riyadi Surakarta. Minggu (4/6/23) Pagi tadi.
Adapun acara lomba diawali registrasi peserta lomba dilanjutkan pembukaan, sambutan Dandenpom IV/4, Petunjuk dan pengarahan dari seniman Sulistyo Jagoan Indonesia , Lomba menggambar dan melukis dimulai, penilaian lomba, pengumuman pemenang/juara, dilanjutkan pembagian hadiah
dan penutup.
Dalam kesempatan Dandenpom IV/4 letkol CPM Teguh Ari Wibowo, SH menyampaikan kegiatan hari ini dalam rangka memperingati Hut Polisi Militer Angkatan Darat ke-77, Denpom IV/4 Surakarta bersama-sama dengan jagoan Indonesia melaksanakan kegiatan lomba menggambar dan mewarnai untuk anak-anak sekolah dasar yang bertujuan untuk mendekatkan hubungan emosional antara anak-anak dan masyarakat umum kepada TNI pada umumnya dan polisi militer Angkatan Darat pada khususnya.
” Harapan kedepan hubungan silaturahmi antara masyarakat dan polisi militer Angkatan Darat semakin erat, anak-anak teredukasi supaya tidak asing terhadap TNI dan kegiatan ini diikuti sebanyak 77 anak, rangkaian agenda yang lain yang pasti yang sudah sesuai dengan dari komando atas itu ada kegiatan Karya Bakti bakti sosial kemudian donor darah, anjangsana untuk bakti sosial kita akan mengadakan pengobatan gratis bagi masyarakat umum yang nanti tempatnya yang sudah ditentukan yaitu di lapangan asrama cpm gilingan” jelasnya.
Dandenpom menambahkan. kami bekerja sama juga dengan Departemen Kesehatan Surakarta kemudian nanti juga akan ada kegiatan melukis On The Spot yang diselenggarakan oleh Yayasan jagoan Indonesia bertempat di depan markas Denpom 4 Surakarta untuk melukis On The Spot .
Lebih lanjut Sulistyo selaku yayasan Jagoan Indonesia menyampaikan, selama ini kalau masyarakat awam itu melihat sosok tentara sosok militer itu kan selalu ada kesan sangar menakutkan.
“Nah dengan adanya kegiatan-kegiatan Sinergi dengan budaya dengan seniman ini akan menunjukkan bahwa tentara itu juga Humanis, ya artinya sebagai bagian dari masyarakat berasal dari masyarakat bisa saling menjadi saling mendukung khususnya untuk pembangunan kebudayaan maupun segala sektor lainnya ” tutupnya