Klaten – Pandemi Covid 19 belum juga usai sampai saat ini,efek dari pandemi ini berujung pada kegiatan mobilitas masyarakat yang di batasi oleh Pemerintah,contohnya seperti : Bekerja dari rumah,KBM di sekolah di laksanakan secara daring(Online) dan lain-lain.
Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo melaksanakan kegiatan KKN(Kuliah Kerja Nyata) periode II secara mandiri selama 45 hari terhintung mulai tanggal 1 Februari – 17 Maret 2022.
Muhammad Rifqi Irfansyah salah satu Mahasiswa Universitas Bangun Nusantara Sukoharjo dari Progdi PGSD di Dukuh Gergunung Rt 01/Rw 11,Kingkang,Wonosari,Klaten.
Sebelum kegiatan KKN Mandiri ini berlangsung, Mahasiswa diwajibkan harus meminta izin terlebih dahulu kepada Rt setempat untuk melaksanakan kegiatan KKN, salah satu progam kerja yang akan di laksanakan adalah RCU(Rumah Cerdas Univet).
Kegiatan yang di laksanakan salah satunya adalah Senam Minggu Pagi Ceria bersama anak-anak, kegiatan itu di ikuti oleh 5 orang anak,salah satu tujuan dari senam tersebut adalah agar anak-anak selalu sehat dan tidak mudah bosan sesudah melaksankan kegiatan belajar secara daring dan mengisi waktu luang di masa pandemi ini.
Proker tersebut mendapat komentar yang cukup bagus dari masyarakat saat kegiatan tersebut berlangsung,karena anak-anak jadi punya kegiatan lain selain belajar online,karena tidak semua anak semangat saat belajar online berlangsung.