Tingkatkan Hasil Pertanian, Babinsa Karangasem Dampingi Gapoktan Basmi Hama Padi

Surakarta – Bertempat di Jln. Blewah Raya, Kelurahan Karangasem Kecamatan Laweyan, Sertu Marulak Sitanggang dan Sertu Widada selaku Babinsa Kelurahan Karangasem Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta membantu Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) menyemprotkan cairan insektisida di lahan padi untuk membasmi hama padi yang sudah mulai kelihatan, Senin (20/03/2023).

Sertu Widada mengatakan kegiatan penyemprotan insektisida ini dilaksanakan untuk membasmi hama padi yang sudah mulai muncul.

“Kami berkoordinasi dengan ketua kelompok tani Paiman, agar hama yg muncul saat inj tidak menyebar nantinya.”ujarnya.

“Saat ini tanaman padi mulai menghijau tapi daun padi sudah ada tanda tanda mulai di serang hama seperti Welang sangit dan kepak hijuh, maka dari itu pada pagi ini kita bersama dengan kelompok tani melaksanakan penyemprotan Hama padi.”terangnya.

“Sudah komitmen kami selaku Babinsa selalu hadir dalam pendampingan petani dan selalu berkoordinasi apa bila ada permasalahan di lahan pertanian.”imbuhnya.

“Kami setiap saat selalu membantu para petani memberikan semangat, memberikan arahan agar nantinya tiba musim panen hasilnya bisa maksimal dan meningkatkan kesejahteraan para petani, khususnya di wilayah kelurahan Karangasem Kecamatan Laweyan.”pungkas Sertu Widada.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan