Boyolali, Kabarjoglo.com – Sinergi antara DPD LDII Kab.Boyolali dengan Polres Boyolali akan semakin kuat. Hal itu terungkap saat pengurus DPD LDII Kab.Boyolali melaksanakan silaturrahim dan ber audiensi dengan Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, S.H., S.I.K.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, S.H., S.I.K., M.H, Kasat Binmas AKP Maryanto, Ssos, MH, Kasat Intelkam IPTU Eko Budi Santoso, SH, Ketua DPD LDII Kabupaten Boyolali Suwarjo, SE, M.Sy, Sebanyak 6 Pengurus Harian DPD Kabupaten Boyolali Dalam Audensi Pengurus DPD LDII Kabupaten Boyolali yang dipimpin oleh Ketua DPD LDII Suwarjo, SE, M.Sy diterima oleh Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, S.H., S.I.K., M.H didampingi Pejabat Utama bertempat di Ruang Bhara Merbabu Mapolres Boyolali.
Ketua DPD LDII Kab.Boyolali H.Suwarjo, SE, M.Sy Memperkenalkan anggota kepengurusan DPD LDII Kab. Boyolali. Beliau juga menambahkan Bahwa LDII ada 8 Klaster kontribusi LDII terhadap Bangsa Indonesia diantaranya Kebangsaan, Dakwah, Pendidikan, Ekonomi Syariah, Kesehatan Herbal, Ketahanan Pangan dan Lingkungan, Teknologi Digital, serta Energi Baru Terbarukan.
Terdapat beberapa sentral pembinaan warga LDII, diantaranya di Kec. Teras, Kec. Sambi dan Kec. Ngemplak. Untuk pembinaan Generasi Penerus LDII telah dibentuk beberapa Ponpes yang sekalian terdapat Sekolahan dari TK, SDIT, SMP IT, SMK dan Perguruan Tinggi. Warga LDII juga ikut berpartisipasi dalam Program Pemerintah, diantaranya giat bakti sosial bersama TNI Polri dll,” imbuhnya.
Sekertaris DPD LDII Kab.Boyolali H.Dwi Suharno menambahkan Penekanan Ketua Umum LDII bahwa warga LDII harus netral aktif dalam Pemilu tahun 2024 yang akan datang.
Beliau menambahkan Ada 4 konsensus Nasional yang harus dipahami warga LDII yaitu Pancasila Bhineka Tunggal Ika, NKRI, UUD 1945. Kemudian Pengurus LDII Kab. Boyolali berharap Kapolres bersedia untuk memberikan pembinaan terhadap warga LDII pada saat pertemuan umum warga LDII. Kami berharap adanya sinergitas antara Polres Boyolali dengan warga LDII.
Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, S.H., S.I.K., M.H menyampaikan untuk polres Boyolali mengenalkan program SIBOBA “Polisi Boyolali Baik” dan motto Polres Boyolali BAIK “Bersinergi Akuntabel Inovatif Kondusif”.
“Saya sudah tidak asing lagi dengan LDII, saya berharap LDII dapat membantu menjaga keamanan dan keadaan kondusif yang ada di wilayah Boyolali, karena masih terbatasnya personil Polres Boyolali dan jumlah penduduk Kabupaten Boyolali sebanyak 1.000.083 orang penduduk, dan hanya terdapat 900 personil Polri tentunya tidak bisa membeckup keamanan, maka sangat dibutuhkan adanya sinergitas dengan ormas ormas yang ada, termasuk dengan LDII,” ungkapnya
“Program baru Kapolri tentang adanya Polisi RW, diharapkan para warga masyarakat bisa memanfaatkan untuk membantu penyelesaian masyarakat, dan tidak harus selesai di persidangan. Kapolres berharap jalinam silaturahmi dengan LDII bisa terus berlanjut,” pungkasnya.
Kegiatan ditutup dengan foto bersama dan Do’a Bersama. Selama kegiatan berlangsung dapat berjalan dan lancar.