Mengasah Kemampuan, Ratusan Prajurit Kodim Wonogiri Gelar Latihan Menembak


Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/kabarjog/domains/kabarjoglo.com/public_html/wp-content/themes/bloggingpro/template-parts/content-single.php on line 81

Wonogiri,Kabarjoglo.com – Guna meningkatkan kemampuan prajurit di bidang menembak,prajurit Kodim 0728/Wonogiri menggelar Latihan Menembak Senjata Ringan (Latbakjatri). Latihan digelar di Lapangan Tembak Yonif Mekanis 413/Bremoro Kostrad, Jumat (3/5).

Bertindak selaku Komandan Latihan (Danlat) Danramil 19/Purwantoro Kapten Kav Subagyo menyampaikan, Menembak senjata ringan ini sudah dikenalkan sejak calon prajurit mengikuti pendidikan pembentukan di lembaga – lembaga pendidikan militer baik Pendidikan Pembentukan Tamtama, Bintara dan Perwira.

Danlat menekankan kepada prajurit untuk serius dan berhati – hati dalam berlatih serta mengikuti instruksi dari pelatih maupun pengawas latihan karena amunisi yang digunakan merupakan amunisi tajam, sehingga tidak ada lagi kesalahan yang dilakukan oleh perorangan dan menimbulkan kerugian personel. “Jangan sampai ada korban dalam latihan menembak baik dari prajurit maupun masyarakat yang berdomisili dan melintas di sekitar lapangan tembak,” ujarnya.

Ditempat terpisah Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf M. Heri Amrulloh S.Sos., MH menyampaikan bahwa latihan tersebut bersifat rutin triwulan sekali akan tetapi walaupun rutin jangan sampai dianggap main – main dan biasa karena apabila dianggap biasa maka hasilnya tidak akan maksimal. “Kegiatan kita lakukan 3 bulan sekali. Tujuannya agar kemampuan prajurit tetap terlatih dan hasilnya bisa maksimal,” jelasnya. (Pendim 0728/Wng).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan