Flying Star Putera, Sejak 1967 Pelopor Air Accu Pertama Di Solo Raya

Karanganyar,Kabarjoglo.com – Flying Star Putera adalah Kelompok Industri Kimia dasar anorganik khlor dan alkali jenis produk air aki,  Air Aki Flying Star Putera merupakan air murni yang aman untuk komponen alat-alat listrik lainnya,seperti radiator, wiper, setrika uap dan lain-lain .sangat familier di kalangan bengkel, toko aki motor dan mobil.

Bacaan Lainnya

Kabarjoglo minggu lalu mencoba berkunjung di tempat produksi nya, letak lokasi Solo Utara daerah Rejosari masuk kabupaten Karanganyar, kebetulan kami bisa ketemu langsung owner Flying Star Putera Martin Hadinugroho(34).

Dalam Keteranganya usaha air aki ini sudah berjalan sejak tahun 1967 lokasi awal buka di Jalan Museum B6-7 Sriwedari deretan pigura museum Radya Pustaka disitu bertahan sampai Tahun 1985 dan merupakan generasi pertama,kemudian dilanjutkan generasi kedua di daerah Debegan mojosongo Surakarta sampai 2011.

“Usaha memang sempet jatuh bangun.terakhir saya generasi ke tiga mencoba kembali bangun dari awal tahun 2011 sampai sekarang ini.” ungkapnya

Martin Hadinugroho Owner Air aki Flying Star Putera  saat cek di gudangnya

saat ini area penjualan Flying Star Putera sudah mencakup jateng diy dengan produksi per bulan mencapi 50.000 liter, untuk Kota Solo sudah sekitar 70-80% nya Semua bengkel,toko aki,toko sparepart,dealer-dealer, dan satu tahun terakhir kepercayaan meningkat 10% untuk wilayah Solo.

kita produksi dua jenis air aki keras(zuur) dan air aki untuk nambah aja. sedang air aki kita berkualitas melalui proses demineralisasi. Air bener-bener tidak mengandung logam dan mineral sama sekali murni, bebas dari mineral maka air ini aman sebagai penambah saat kondisi air dalam aki sudah mulai berkurang atau mendekati, atau mendekati garis batas bagian bawah/lower level.

suasana produksi di gudang Flying Star Putera

Martin menjelaskan air aki yang asli sama dengan air murni dengan (Total Dissolve Solid) tds.0 jadi tidak ada kandungan mineral dan apapun juga sehingga tidak menghambat arus listrik yg mengalir.

sekarang banyak beredar air aki palsu, bukanlah air murni hanya dari kandungan air sumur/pdam yang ditambahkan accu zuur saja, jadi sangat beresiko terhadap aki sendiri.

Kalau dari sisi Air murni nya aman diminum karena tidak ada kandungan berbahaya bukan seperti air accu palsu yang mengandung accu zuur sangat berbahaya .Dan jika dimasukan ke aki motor atau mobil itu efeknya tidak langsung bisa seminggu atau sebulan aki mulai rusak atau soak.

armada Flying Star Putera siap edar ke konsumen

“Ini bisa dibuktikan dengan alat test TDSmeter air aki yang asli pasti tds nya 0 ,atau bisa disebut air murni dan bisa diminum.kalau palsu jelas berbahaya lah,” jelasnya sambil tertawa.

Disinggung kenapa tidak buka usaha air murni untuk kesehatan, Martin menjelaskan “Belum dulu.karena banyaknya persiapan dan perizinan yang harus dipenuhi dalam pembuatan air konsumsi Dan sudah semakin menjamurnya minuman kesehatan tds.0, ” tutupnya

kita juga ada Kios Toko Accu nya Di jl.Veteran 96 Solo Timurnya toko keramik Panorama Atau baratnya perempatan gajahan silahkan kalau beli langsung dan buktikan. (red)

TDS adalah singkatan dari Total Dissolved Solid fungsinya untuk mengukur partikel padatan terlarut di air minum yang tidak tampak oleh mata

Pos terkait

Tinggalkan Balasan